Friday, April 13, 2012

Kenapa Saya Memilih Tema Sepak Bola ?

sepak bola lapangan hijau
Kenapa saya memilih tema sepak bola ? mungkin itulah pertanyaan yang akan muncul di pikiran Anda yang mengunjungi blog ini. Sebuah pertanyaan yang saya anggap adalah wajar di tengah ketatnya persaingan untuk menjadi yang nomor satu di google dengan menggunakan tema ini. Memilih tema sepak bola ibarat menantang maut bagi saya karena di posisi ini telah di duduki oleh pemain yang berpengalaman seperti detik.com, bolanews.com, goal.com, dan masih banyak yang lainnya. Selain persaingan yang sengit, tentu saingan yang saya sebutkan sebelumnya mengandalkan para master SEO untuk mengelola situsnya untuk bisa menguasai halaman terdepan di mesin pencari.
Melihat fakta di atas, lantas kenapa saya masih nekad untuk memilih sepak bola sebagai niche blog ini ? apakah saya tidak takut semua aktifitas ngeblog saya tidak akan muncul di halaman terdepan google ? Jawaban yang simple, saya akui memang nekad memilih niche ini tapi saya memilih niche blog sepak bola bukan untuk menjadi yang terbelakang di antara situs portal berita tersebut. Tapi, saya ingin menjadi yang terdepan di antara situs-situs portal berita tersebut !. Meski saya tidak menguasai teknik SEO, SERP, dan sejenisnya, bukan berarti saya akan kalah sebelum bertanding.
Apa modal saya untuk memberanikan diri memilih sepak bola sebagai tema dari blog ini ? jika Anda bertanya demikian jawaban saya hanya dua, pengalaman dan minat. Lebih detailnya bisa dilihat sebagai berikut :
  • Pengalaman
    • Blog ini adalah blog ke-dua yang saya miliki setelah blog sebelumnya saya hapus
    • Blog pertama tersebut 75% pengunjungnya berasal dari search engine
    • Pengalaman selama dua tahun di dunia blog membuat saya mengerti sedikit banyak mengenai ilmu per-blog-an 
    • Lebih dari 60% berita yang ada di portal berita tersebut bersumber dari internet, sehingga saya pun memiliki kesempatan yang sama untuk mendapatkan informasi mengenai berita terebut 
  • Minat
    • Sepak bola adalah cinta pertama
    • Saya menyukai sepak bola melebihi apapun di dunia ini  (kecuali orang tua tentunya ^_^)
    • Sebagai seorang yang pernah menjadi bagian dari olahraga ini, sedikit banyak saya bisa memahami seluk beluk yang terdapat di dalam dunia ini. 
Mungkin menurut pandangan anda, alasan yang membuat saya berani bermain di niche sepak bola belumlah terlalu kuat di tambah lagi pemahaman saya tentang SEO dan SERP yang minim. Lantas apa yang akan terjadi dengan blog saya ini kedepannya ? Anda jangan kaget jika kelak, Stadion Sepak Bola ini akan berdiri di peringkat 1 pencarian google. Karena apa ? Karena tujuan dari pembangunan Stadion sepak bola ini adalah untuk menjadi yang terbaik di antara yang terbaik. Anda beranggapan saya hanya bermimpi ? Tidak ! Karena semua tujuan ada jalannya tergantung bagaimana kita menemukan jalan tersebut.

Share this

0 Comment to "Kenapa Saya Memilih Tema Sepak Bola ?"

Post a Comment

Salam sportifitas..
Tinggalkan komentar anda dengan menjunjung tinggi fair play.
Sesama blogger harus saling mendukung..

Note :
Mohon maaf, komentar terpaksa saya tinjau terlebih dahulu sebelum di publikasikan karena banyaknya yang melakukan SPAM akhir-akhir ini.
(update per 25 Oktober 2012)